Sabtu, 23 Desember 2017

Biografi Ulama - KH. Imam Yahya Mahrus Lirboyo

Biografi Ulama - KH. Imam Yahya Mahrus Lirboyo
Pada tahun 1948 hingga 1949 terjadi sebuah agresi Belanda yang dikenal sebagai “aksi polisional kedua”. Di saat itu, KH. Mahrus Aly menghimbau seluruh santri Lirboyo untuk mengungsi ke beberapa tempat termasuk di bawah kaki gunung Klotok, Mojokudi, sementara Nyai Hj. Zainab diungsikan bersama dzurriyah putri lainnya di kediaman KH. Marzuqi Dahlan.

Biografi Ulama - KH. Adlan Aly dari Cukir Jombang

Biografi Ulama - KH. Adlan Aly dari Cukir Jombang
MUHAMMAD ADLAN ALY, (1900-1990). Lahir pada tanggal 3 Juni 1900 di Pesantren Maskumambang, Dukun, Sedayu, Gresik, dari pasangan Nyai Hj. Muchsinah binti K.H. Abdul Jabbar dan K.H. Ali. Beliau adalah pengasuh Pondok Pesantren Putri Wali Songo, Cukir, Jombang, Jawa Timur, dan Ketua Umum pertama Jam’iyyah Ahli-t-Thariqah Al-Mu’tabarahan-Nahdliyyah (JATMAN), organisasi tarekat di lingkungan Nahdlatul Ulama (NU). Mursyid Tarekat Qadiriyah wa Naqsyabandiyah ini dikenal sebagai sosok yang wara’, zuhud, dan tawadlu’.

Jumat, 29 Juli 2016

Biografi Ulama - KH Achmad Muchith Muzadi

Biografi Ulama - KH Achmad Muchith Muzadi
KH Ahcmad Muchith Muzadi adalah Salah seorang ulama sepuh Nahdlatul Ulama (NU). Beliau juga Ulama Jember mantan Musytasyar NU dan juga dikenal sebagai pakar Khittah NU 1926.

Ahcmad Muchith Muzadi lahir di Bangilan Tuban, jawa Timur pada 19 Jumadil Awal 1344H / 4 Desember 1925 M. Beliau memulai perjuangannya di NU tahun 1941. Almarhum adalah santri dari pendiri NU, Hadratussyaikh KH Hasyim Asy’ari di Pondok Tebuireng Jombang. Sejak saat itu, dia masuk dalam sebelas kiai yang mendirikan Partai NU di Tuban, tahun 1952.

Kamis, 02 Juni 2016

Biografi Ulama - R.A, Kartini, Santriwati Yang Cerdas dan Pahlawan Indonesia

Siapa yang tak mengenal Tokoh Pahlawan wanita ini, setiap tanggal 21 April diperingati sebagai hari Kartini. Ibu kartini adalah sosok wanita yang penuh ide perbaikan bagi orang banyak, bukan hanya sekedar bertahan hidup dan berjuang dari rasa lapar, hidup tanpa uang dan permasalahan yang bersifat hedonisme lainnya.

Selasa, 24 Mei 2016

Biografi Ulama - KH Muhammad Yahya (Malang Jawa Timur)

Biografi Ulama - KH Muhammad Yahya (Malang Jawa Timur)
Sejarah perjuangan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia tidak terlepas sedikitpun dari mereka "Kaum Bersarung". Mereka tergerak hatinya, karena terbimbing oleh hati-hati yang bersih, hati yang hanya takut kepada Allah.